13Dec, 2017

Barang seperti apakah yang kalian akan beli ketika berwisata ke luar negeri? Barang-barang khas? Kosmetik? Baju?
Nah, di artikel ini akan membahas Fashion di Bali yang disenangi wanita Jepang dan juga barang-barang seperti apa yang mereka tertarik untuk membelinya.
Salah satu barang terpopuler adalah baju bintang.

Apabila kamu pernah ke Sanur, Kuta, dan Ubud, pasti kalian akan menyaksikan betapa populernya baju bintang diantara turis manca negara. Mungkin sebagian besar dari pencinta baju bintang ini adalah kaum pria, namun karena orang Jepang senang dengan sesuatu yang nge-trend, baju bintang ini sangat populer baik oleh wanita maupun pria.

Jangan mikir ,“kok wanita beli baju yang kecowok-an?”. Karena mereka menggunakan baju itu selama di Bali untuk menikmati dan merasakan sensasi. Dan ketika mereka kembali ke Jepang mereka menggunakan baju tersebut sebagai baju dalam ruangan dan baju tidur. Berikutnya, kain batik sablon pun sangatlah populer.

Alasannya karena gampang dikreasikan dan warna dan motif yang cantik. Kain batik bisa digunakan untuk membuat baju, korden, dan lain sebagainya tergantung dengan apa yang ingin dibuat oleh pembelinya. Dan, menurut saya lebih menarik memberi tutorial cara memakai kain batik dengan cara dililit saja, supaya bisa digunakan di hari itu juga. ( karena sedikit orang yang bawa alat jahit ke kuar negeri )

Ketika penulis naik kapal QuickSilver, ada yang mempresentasikan tutorial memakai kain dengan cara dililitkan saja dan sangat disenangi oleh turis.
Masih ada lho… ! Di hotel yang para turus inap pasti mereka jumpai bunga jepun yang putih, harum dan cantik, dan seperti kamu tahu, wanita suka sama bunga, oleh karena itu perhiasan yang dibuat dengan bunga jepun imitasi juga cukup populer. Tapi seperti nya lebih digemari warna yang riil, seperti pada gambar, jepun imitasi warna biru, hijau yang warnanya mencolok tidak terlalu digemari.

Kakau membahas tentang Fashion,kosmetik juga harus digarisbawahi. Selain turisnya sendiri yang menggunakan barang tersebut, mereka bisa membelinya sebagai oleh-oleh ke teman-temannya mereka.

Mungkin bagi kalian yang senang merawat rambut kenal dengan “elips”. Elips ini luar bisa terkenal di jeoang. Sampai-sampai, di Jepang juga dijual denah harga yang lebih mahal…wajarlah karena barang impor.

Dan, diantara produk “elips”, yang paling terkenal adalah elips dengan kemasan berwarna pink.
Bagi orang Indonesia, elips itu bisa dibeli dimana saja( tidak hanya di Bali) namun di Jepang diplomasi kan sebagai “ produk bali “ karena saking terkenalnya barang tersebut sebagai oleh-oleh dari Bali.

Selain itu, karena aktivitas di pantai juga menjadi salah satu daya pikat Bali, banyak turis yang ingin menikmati keindahan pantai Bali. Memang banyak orang yang membawa baju renang dari Jepang, namun karena harga baju renang di Bali sangat murah, ada lho yang mencari baju renang di Bali. Selain hemat, karena di Bali hanya ada musim hujan dan kemarau, baju renang itudijual setiap hari …beda dengan di Jepang, kalau dijepang hanya dijual pada musim panas saja.

Sekian, mengenai Fashion Bali yang disenangi turis jepang. Saya senang apabila bisa menyampaikan informasi yang bermanfaat bagi kalian.

(Foto kiri: baju bintang, kanan: jepit rambut bunga jepun imitasi)
(Foto dibawah: kain batik sablon)
(Foto terakhir: baju renang)